Next Post

Alharis Cek Harga Bahan Pokok Menjelang Nataru

9855aa0c-33c1-4db6-8783-71975b989b13-768x512

Gubernur Jambi, Dr.H.Al Haris,S.Sos.,M.H., memastikan, Harga bahan pokok di Provinsi Jambi dalam keadaan aman menjelang Hari Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022. Hal tersebut disampaikan Al Haris pada sesi wawancara usai melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) Harga Bahan Pokok Menjelang Natal 2021 dan Tahun Baru 2022, yang berlangsung di Pasar Angso Duo Baru Jambi, Senin (20/12/2021).

“Pada hari ini kita sengaja untuk melakukan sidak di pasar angso duo dalam rangka mengecek harga bahan pokok menjelang Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022. Kita khawatirkan nanti harga harga naik, sementara masyarakat sangat membutuhkan untuk kebutuhan sehari hari,” kata Al Haris

Al Haris mengharapkan agar tidak ada kenaikan yang signifikan dan pedagang tidak memainkan harga barang kebutuhan sehari hari menjelang Hari Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022. Para pedagang harus memberikan harga yang layak untuk masyarakat, sehingga mereka bisa berbelanja sepertia biasa meskipun dalam kondisi Hari Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.

“Kita menginginkan pihak pihak yang terkait dengan pedagang ini, melakukan pengecekan sehingga barang barang tetap tersedia dan tidak terjadi kelangkaan dipasaran. Pemerintah Provinsi Jambi akan terus berusaha memantau stok bahan pangan tersedia dan tidak terjadi kenaikan harga yang begitu signifikan pada menjelang Hari Natal 2021 sampai dengan Tahun Baru 2022 sehingga masyarakat tetap nyaman dalam berbelanja,” pungkas Al Haris. (*)

Penulis : Afriadi
Editor : MI

dinamisb

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

1111
11
WhatsApp Image 2024-10-19 at 16.56.21
WhatsApp Image 2024-10-19 at 16.55.52(3)
WhatsApp Image 2024-10-19 at 16.55.52(1)
WhatsApp Image 2024-10-19 at 16.55.52(2)
WhatsApp Image 2024-10-19 at 16.55.52
WhatsApp Image 2024-10-19 at 16.55.51
1q1
WhatsApp Image 2024-10-19 at 17.02.25
IMG_20240826_145028
IMG_20240826_145145
IMG_20240826_145050
IMG_20240826_145124

Recent News